Kamis, 29 November 2012

Desain Prototipe Rumah RV, Rumah Robot Masa Depan


Banyak sekali kisah fiktif yang menceritakan gambaran kehidupan masa depan, robot selalu dikaitkan dengan apa yang ada pada masa depan.

Pernahkan anda membayangkan rumah sebagai hunian robot?

Seorang arsitek yang bernama Greg Lynn berhasil membuat sebuah desain prototype rumah RV atau rumah kendaraan robot yang memiliki ukuran skala 1/5 dari rumah normal manusia. Struktur bangunan rumah robot ini meningkatkan ruang hidup dengan memutar sumbu yang berada dibawah dasar rumah robot. Rumah robot ini dkembangkan untuk mengikuti sebuah pameran kehidupan masa depan Biennele Interieur 2012 di Kortrijk, Belgia. Sistem pada rumah robot ini sangat cerdas, dapat memberikan kenyamanan dan memberikan kebebasan gerak pada si pengguna. Ukuran rumah yang kecil cukup ditinggali oleh seorang robot



Dengan luas desain rumah ini yang kecil memberikan dampak positif, yaitu mengurangi kepadatan rumah penduduk yang akan terjadi dimasa depan. Desain rumah robot sangat cocok dengan aktifitas robot yang khas, rumah ini berfungsi sebagai mesin latihan sama halnya seperti bola putar hamster.

Rumah robot ini dapat merespon lingkungan disekitarnya baik cuaca panas ataupun dingin, dan itu dapat memberikan efek suasana yang terjadi pada rumah robot dengan tindakan rotasi atau berputar yang ada pada desain rumah robot. Hunian robot yang unik ini mengusung tipologi baru yaitu, menjadi satu berdasarkan gerakan dan interaksi yang terjadi pada rumah robot.


1 komentar: